management feb unair 2024Event tahunan prodi Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga, Manajemen Expo kembali digelar. Management Olympiad (MO) menjadi salah satu sub acara yang akan dilaksanakan dalam rangkaian acara tersebut. Management Olympiad merupakan salah satu sub acara dari rangkaian Manajemen Expo yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa S1 Manajemen Universitas Airlangga. Management Olympiad merupakan olimpiade tingkat nasional yang menjadi wadah bagi siswa/i SMA/SMK sederajat untuk dapat mengembangkan pemahaman dan meningkatkan kemampuan problem solving dalam bidang ilmu manajemen. Tahun ini Management Olympiad mengusung tema besar yaitu “Driving Forward with Future Economics: Cultivating Leadership for Today's Opportunities" sebagai upaya untuk sebagai upaya untuk mendorong generasi muda memahami dan mengatasi tantangan ekonomi masa depan. Acara ini bertujuan untuk mengembangkan kemampuan kepemimpinan, inovasi, dan pemikiran kritis para peserta melalui kompetisi yang dirancang khusus. Dengan demikian, diharapkan para peserta tidak hanya siap menghadapi perubahan ekonomi yang cepat, tetapi juga mampu memanfaatkan peluang yang ada untuk menciptakan dampak positif dalam masyarakat.

Management Olympiad 2024 berkaitan dengan SDGs nomor 4 (Quality Education) sesuai dengan tujuan MO 2024 yaitu menanamkan jiwa kompetitif bagi siswa/i SMA/SMK sederajat. SDGs nomor 8 (Decent Work and Economic Growth) sesuai dengan tujuan MO 2024 yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kemampuan siswa/i SMA/SMK sederajat dalam bidang ilmu manajemen. Dan SDGs nomor 17 (Partnerships for the Goals) meningkatkan wawasan dan keterampilan bagi siswa/i SMA/SMK untuk menyelesaikan masalah dalam kelompok/tim. Kerja sama ini penting untuk mencapai tujuan bersama dalam mendukung pembangunan berkelanjutan. Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan dapat memahami pentingnya pendidikan berkualitas sebagai landasan utama dalam mengembangkan kompetensi diri. Selain itu, peningkatan pengetahuan dan keterampilan di bidang manajemen akan memberikan bekal yang kuat bagi mereka untuk berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan. Kolaborasi yang tercipta antar peserta dan pemangku kepentingan lainnya akan memperkuat kemampuan mereka dalam bekerja sama untuk mencapai tujuan bersama, baik dalam konteks akademis maupun profesional di masa depan.


Management Olympiad 2024 juga memberikan edukasi bagi siswa/i untuk berinovasi dan berkreasi dalam mencari solusi atas permasalahan yang dihadapi, mendorong mereka untuk berpikir kritis dan analitis. Dengan demikian, acara ini tidak hanya mempersiapkan mereka untuk tantangan di dunia kerja, tetapi juga membentuk mereka menjadi pemimpin masa depan yang mampu beradaptasi dengan dinamika global dan berkontribusi positif bagi masyarakat luas. Pendaftaran Management Olympiad 2024 dibuka pada tanggal 17 Juli - 20 Agustus, dengan tahap pertama yaitu tahap penyisihan berupa soal - soal manajemen yang dilaksanakan pada 29 September 2024, dilanjut tahap infografis pada tanggal 5 - 10 Oktober 2024, tahap semifinal pembuatan video studi kasus sesuai dengan tema yang akan dipilih oleh para peserta, pengumpulan video di upload melalui instagram masing - masing peserta dan dipresentasikan secara offline di Aula Soepoyo pada tanggal 8 November 2024. Tahap Final yaitu berupa debat yang akan di lakukan ole 4 tim yang terpilih sebagai pemenang di tahap semifinal dan dilaksanakan pada tanggal 9 November 2024 di Aula Fadjar Fakultas Ekonomi dan Bisnis.