Program Magister Sains Manajemen
Halo, Pemimpin Masa Depan!
Program Magister Sains Manajemen merupakan salah satu program studi unggulan dalam bidang ilmu Manajemen. Kurikulum kami dirancang secara komprehensif pada bidang Manajemen yang membekali lulusan dengan keahlian holistik untuk dapat bersaing di dunia kerja abad ke-21 yang dinamis. Penyelenggaraan dan pengeloaan pendidikan di Magister Sains Manajemen juga telah terbukti kualitasnya dengan diraihnya dua akreditasi internasional dari FIBAA dan ABEST21, dan akreditasi unggul dari BAN-PT.
Visi, Misi dan Tujuan
Visi
Menjadi program studi Magister Sains Manajemen kelas dunia yang inovatif dan mandiri dan berlandaskan moralitas agama
Misi
- Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran di bidang manajemen yang berkualitas tinggi untuk menghasilkan lulusan sarjana, dan pascasarjana di tingkat master maupun doktoral;
- Menyelenggarakan kegiatan penelitian dasar dan terapan yang relevan dengan bidang manajemen;
- Mengembangkan media dan sarana pendidikan, pengajaran dan penelitian;
- Meningkatkan kualitas pengetahuan dan kepakaran di bidang manajemen dengan mendukung kegiatan penelitian dan diseminasi hasil penelitian staf akademik;
- Menyediakan keahlian profesional di bidang manajemen sebagai bentuk pengabdian pada masyarakat.
Tujuan :
- Memiliki integritas kepribadian yang tinggi sebagai seorang magister sains manajemen atau tenaga profesional dalam bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, dan manajemen operasi dan rantai pasok.
- Dapat memenuhi tuntutan pembangunan nasional, guna mengisi kebutuhan masyarakat akan tenaga pelaksana dan pemikir dalam bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, dan manajemen operasi dan rantai pasok yang terampil dan handal, mandiri serta peka terhadap perubahan sosial, ekonomi, ilmu pengetahuan dan teknologi.
- Berkualitas, yakni mampu menguasai dasar-dasar ilmiah serta pengetahuan dan metodologi sehingga mampu menemukan, memahami, menjelaskan dan memutuskan cara penyelesaian masalah yang ada dalam bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, dan manajemen operasi dan rantai pasok.
- Bersifat terbuka, yakni tanggap terhadap perubahan dan kemajuan ilmu dan teknologi, serta masalah yang dihadapi masyarakat, khususnya yang berhubungan dengan bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, dan manajemen operasi dan rantai pasok
- Mampu menerapkan pengetahuan dan ketrampilan dalam bidang manajemen sumber daya manusia, manajemen pemasaran, manajemen keuangan, dan manajemen operasi dan rantai pasok yang dimilikinya dalam bentuk kegiatan produktif dan pelayanan kepada Masyarakat
Gelar Lulusan
Magister Sains Manajemen (M.S.M.)
Pelaksanaan Program
Program penuh waktu
Pelaksanaan Perkuliahan
Program di dalam dan luar kampus
Periode penerimaan
Dua kali setahun, pada semester Ganjil dan Genap
Masa Studi
Empat Semester (Penuh waktu dua tahun)
Akreditasi (Nasional dan internasional)
• Program Magister Sains Manajemen telah terakreditasi dengan status sangat baik (A) oleh BAN-PT
• Program Studi Magister Sains Manajemen terakreditasi ABEST21.
• Program Studi Magister Sains Manajemen terakreditasi FIBAA in 2022
Detail program studi
https://msm.feb.unair.ac.id/