Tema “Grade Up Our Skill to Face Society 5.0” diambil dari inisiatif Manajemen Visit 2024, yang merupakan bagian dari program pengembangan dan keterampilan mahasiswa. Pendidikan Berkualitas bukan hanya tentang akses ke pendidikan formal, tetapi juga tentang akses ke pendidikan informal dengan menggali peluang yang ada. Kunjungan ke perusahaan menjadi salah satu peluang bagi mahasiswa untuk memperluas wawasan dan memperdalam pemahaman tentang dunia kerja.
Melalui Manajemen Visit 2024 , mahasiswa dapat menggali informasi langsung mengenai proses bisnis, budaya perusahaan, serta peluang karir di industri tertentu. Hal ini tercermin dalam kegiatan Manajemen Visit yang akan diselenggarakan pada 25-26 Juni 2024. Kegiatan ini membantu mewujudkan pencapaian Sustainable Development Goals (SDGs) poin 4 "quality education" dan poin 8 "decent work and economic growth". Dengan berkunjung ke perusahaan, mahasiswa dapat memperolej ilmu secara langsung mengenai perusahaan tersebut, yang nantinya dapat mereka gunakan untuk mempersiapkan diri dan mampu memperoleh pekerjaan yang layak.