Sebagai mahasiswa, tentunya tidak akan berhenti untuk berkarya dan menghasilkan karya-karya yang memiliki nilai seni. Bakat seni seseorang bisa menjadi awal dari kesuksesan individu itu sendiri. Oleh karena itu, Departemen Sport dan Art menyelenggarakan kegiatan seni, yaitu Economics Art (E-Art) yang menjadi wadah masyarakat, terutama mahasiswa Ekonomi Pembangunan untuk mengembangkan minat dan bakatnya di bidang seni. Dengan mengangkat tema “Celebration of Art and Creative Intellectual Property", tema ini memberikan makna bahwa acara E-Art sebagai media penyalur kreatifitas anak muda, dari beberapa bakat atau kekreatifan mereka sehingga disini mereka bebas mengekspresikan tanpa batasan tapi sesuai dengan norma yang ada. Economics Art diselenggarakan pada tanggal 1 Oktober 2023 dengan sub acara, meliputi EP Got Talent, Art Exhibition, dan Workshop.