Pada hari Jumat, 7 Mei 2021 telah diadakan Aktivasi Investor yang diselanggarakan oleh KSPM FEB Unair. Aktivasi Investor merupakan kegiatan rutin yang diadakan tiap semester yang merupakan acara lanjutan dari Sekolah Pasar Modal yang telah diadakan sebelumnya. Kali ini, AI diselenggarakan secara online melalui platform Zoom dengan mengangkat tema “Trading Psychology: Understanding Investor Behavior During Economic Recovery” dengan jumlah peserta yang hadir sekitar 74 orang. Acara AI dimulai pada pukul 08.00 dengan dipandu oleh MC Betris. 

Pandemi yang telah terjadi sejak Maret 2020 telah mengubah banyak aspek dalam kehidupan. Banyak kegiatan yang terdampak sehingga tidak bisa berjalan sebagaimana mestinya. Meskipun begitu, tren investasi malah menunjukkan peningkatan dikalangan masyarakat Indonesia. Dengan meningkatnya tren berinvestasi di kalangan masyarakat maka kebutuhan akan pengetahuan berinvestasi juga meningkat. Oleh karena itu SPM dan AI hadir sebagai  bentuk kegiatan edukasi mengenai dunia pasar modal dan investasi yang digagas oleh KSPM FEB Unair untuk para pemula yang tertarik kedalamnya.



AI tahun ini mengundang dua pembicara, salah satunya yaitu Adhitya Naufal Azmi yang merupakan Ketua ISP Surabaya tahun 2021. Dalam pemaparannya, Adhitya menjelaskan mengenai investasi secara umum dan tips dalam berinvestasi untuk pemula. Pemateri kedua berasal dari Indo Premier Sekuritas yaitu Peni Rahmadani yang menjabar sebagai investment specialist. Materi dalam sesi kedua ini membahas mengenai fundamental dan technical analysis. Dalam pemaparannya, Peni menjelaskan bagaimana persiapan awal investasi yaitu 3M yang meliputi money, mind, dan method.  Yang merupakan pertimbangan yang penting sebelum berinvetasi. Selain itu, pemilihan sekuritas dan saham juga menjadi pertimbangan penting dalam memulai investasi. Dalam hal ini, Peni juga menjelaskan bagaimana cara untuk memilih saham melalui analisis fundamental maupun teknikal. 

Selain pemaparan materi, kegiatan Aktivasi Investor ini juga diselingi dengan games yang membuat acaranya tidak monoton dan lebih ineraktif dengan para pesertanya. Diharapkan dengan adanya kegiatan edukasi seperti Aktivasi Investor ini masyarakat Indonesia dapat lebih bijak dalam memilih saham atau investasi sehingga mengurangi peluang untuk terjebak dalam investasi bodong.