Konten adalah format visual dan audio yang bertujuan untuk menghibur dan memberikan informasi yang berguna bagi masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Sedang siaran merupakan kegiatan yang berlangsung secara live audio yang memungkinkan orang untuk mendengarkan konten yang mereka sukai, kapan saja dan di mana saja. Penyelenggaraan kegiatan ini juga menjadi salah satu upaya E-Radio FEB UNAIR dalam mendukung nilai-nilai yang terkandung dalam Sustainable Development Goals (SDGs), terutama SDGs 4 (Quality Education). Dengan demikian kami selaku pengurus E-Radio ingin memberikan informasi dan hiburan yang informatif agar dapat menambahkan wawasan bagi masyarakat Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Serta dapat memberikan ajakan untuk memanfaatkan platform radio dan konten sebagai media yang dapat mendukung tujuan SDGs, khususnya dalam meningkatkan kesadaran akan pentingnya pendidikan berkualitas untuk semua.