- Kesma Activity merupakan rangkaian acara rutin yang ada di departemen Kesejahteraan Mahasiswa. Di dalam Kesma Activity ada banding ukt, kesma care, kesma day, ormawa meeting, kumpul kesma, alon drop out (CDO) – Komando, dan info beasiswa. Acara – acara tersebut adalah kegiatan yang rutin dilakukan oleh Departemen Kesma BEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga.
Ormawa Meeting adalah sebuah wadah dimana ketika ada suatu acara dimana dianggap pendapat Ormawa yang ada di FEB sangat lah penting untuk menjadi saran dan pertimbangan, maka akan diadakan Ormawa Meeting. Dimana ada satu pembahasan dan dihadiri oleh semua Ormawa yang ada di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. Topik yang diambil tergantung kebutuhan yang ada. Jadi sering sekali kegiatan Ormawa Meeting ini dilakukan.
Kumpul Kesma adalah diadakannya pertemuan antara Kesma BEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan Kesma yang ada di HIMA di Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Yaitu ada HIMA Akuntansi, HIMA Manajemen, HIMA Ekonomi Pembangunan, dan HIMA Ekonomi Islam. Kita berdiskusi mengenai hal – hal yang berkaitan dengan Kesma, sehingga dapat berkolaborasi dengan baik antara Kesma BEM dengan Kesma yang ada di HIMA.
Banding UKT dilaksanakan 2 kali dalam setahun. Yang pertama adalah mandiri diadakan oleh BEM Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan yang kedua diadakan bersama kolaborasi dengan BEM Unair. Mahasiswa yang merasa berat dengan UKT yang telah diterima dan dirasa tidak mampu, maka dapat mengajukan banding UKT.
Kesma care didalamnya ada beberapa hal yang dilakukan. Ada share jadwal ujian setiap hari di Official Account line dari BEM FEB Unair. Kemudian di Kesma Care ini juga ada tenda maba. Dimana ini dilakukan ketika penerimaan mahasiswa baru di jalur SNMPTN, SBMPTN, dan di jalur Mandiri. Tenda maba ini digunakan untuk memberi informasi kepada Maba terkait hal yang mereka bingungkan di perkuliahan (kos, sks, matkul, dll)
Info Beasiswa berisi tentang perusahaan – perusahaan ataupun company lain yang membuka beasiswa. Hal ini rutin dilakukan setiap bulan agar mahasiswa bisa mendapat kesempatan tersebut.
Kesma Day dilakukan berkolaborasi dengan departemen SEGA, Bisnis, juga Kesma sendiri. Disini ada pembagian angket ditujukan kepada mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga, mengenai program kerja BEM selama satu periode yang telah dilewati.