kolaborasi untuk negeri feb unai1r(FEB NEWS) Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga (FEB UNAIR) bekerjasama dengan Ikatan Akuntan Indonesia Kompartemen Akuntan Pendidik (IAI KAPd) Wilayah Jawa Timur dan juga Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Indonesia (AFEBI), menyelenggarakan acara Lokakarya ”Adopsi IT (Information and Technology) dalam Kurikulum Program Studi Sarjana Akuntansi (PSSA)”, untuk Para Ketua/Kaprodi Akuntansi, Para Sekretaris Program Studi Akuntansi dan Para Dosen Pengampu Akuntansi Rumpun Sistem Informasi dari seluruh Indonesia (dari Aceh hingga Papua). Acara diselenggarakan dari Aula Fadjar Notonagoro, Lantai 2 FEB UNAIR, dan dihadiri sekitar 522 orang peserta, dari seluruh Indonesia, (10-11 Juli 2023).

 

Pada Hari pertama hadir memberikan Opening Speech: Prof. Dr. Abdul Rahman Kadir, M.Si., CIPM., CWM., CRA., CRP. – Ketua AFEBI (Asosiasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Indonesia) sekaligus Dekan FEB UNHAS dan Prof. Dr. Dian Agustia, SE., M.Si., Ak., CMA., CA. - Ketua IAI KAPd Wilayah Jawa Timur/Dekan FEB UNAIR selaku tuan rumah acara lokakarya. Adapun selaku Keynote Speech : Dr. Ardan Adiperdana, Ak., MBA., CFrA., CA., FCMA., CGMA. – Ketua IAI.

Tak tanggung-tanggung, dalam acara lokakarya yang diselenggarakan pada hari pertama IAI menghadirkan beberapa narasumber yang kompeten dibidangnya, diantaranya:
1. Prof. Dr. Lindawati Gani, CA., FCMA., CGMA., FCPA – Guru Besar Ilmu Akuntansi Manajemen FEB UI, untuk membahas perkembangan International Education Standard (IES), dengan moderator Prof. Dr. Dian Agustia, SE., M.Si., Ak., CMA., CA.
2. Dr. Dyah Setyaningrum, SE., MSM., CPMA., CA – Kepala Dean Office, Strategic Planning, Evaluation, and Monitoring - International Ranking (DOSPEM - IR) FEB UI, untuk membahas Brainstorming Kurikulum yang berdasarkan KKNI dan OBE, serta Penyusunan RPS OBE berdasarkan IES, dengan moderator Dr. Dra. Arum Prastiwi, MSi., Ak., CA.
3. Prof. Dr. rer. pol. Hamzah Ritchi, CA. – Professor in AIS and Digital Innovation, untuk membahas Refleksi Digitalisasi bagi Talent Akuntansi (Kurukulum dan RPS Mata Kuliah dalam Rumpun Sistem Informasi) dan Dr. Muchlis, SE., M.MT – Direktur Utama PT. Media Existama Teknologies Surabaya, untuk membahas Use Case Kurikulum ERP pada Program Studi Akuntansi beserta Contoh RPS mata kuliah dalam Rumpun SI., dengan moderator Luluk Widyawati, SE., M.Bus., Ph., D., Ak., CA.
4. Mewakili user teknologi : KAP Deloitte (Rosita Uli Sinaga, SE., Ak., MM., CPA., CA., FCMA., CGMA); DJP (Nuryani, S.Kom., M.M); BI (Mutiara Sianipar); Tokopedia (Rudy A. Dalimunthe, SE., Ak., MM., CA), dengan moderator Dr. Nanny Dewi, SE., Ak., M.Com.

Ketua IAI menjelaskan bahwa acara lokakarya ini sangat relevan dengan Renstra IAI 2022-2026, bahwa lokakarya ini akan memiliki kontribusi yang sangat besar dalam memperkuat transpormasi profesi; meningkatkan kepercayaan public, dan mencetak/menciptakan bagaimana profesi seorang akuntan mampu berperan nyata terhadap kemajuan bangsa Indonesia terutama di bidang ekonomi.

Melalui acara lokakarya ini, Ketua IAI KAPd Wilayah Jawa Timur sekaligus Dekan FEB UNAIR mengajak semua yang hadir untuk secara bersama bergandengan tangan dalam meningkatkan kualitas pendidikan, terus melakukan Continuous Improvement menjadi yang lebih baik hingga akhirnya menjadi unggul (punya kemampuan bersaing Global)

#lokakarya
#iaikapdwilayahjawatimurfebunairdanafebi
#febunair
#iaikapdwilayahjatim
#afebi
#fakultasekonomidanbisnisunair
#universitasairlangga
#kolaborasiuntuknegeri
#bersinergidenganhati
#pendidikanberkualitas
#sdmungguluntukindonesia
#febsatu
#unairhebat
#excellencewithmorality