Dr. Gancar C. Premananto dalam bukunya Sholat Jama'ah-based Management bermaksud menstimuli pemikiran-pemikiran yang didasarkan pada sensitivitas mencari ilmu dari berbagai hal yang dipahami sebagai sebuah ritual. Sholat Jama'ah bagi Gancar memberikan sinyal-sinyal mengenai bagaimana berorganisasi yang baik.
Dan sosialisasi mengenai konten ilmu manajemen dari sholat jama'ah tersebut dilakukan di berbagai kesempatan. Termasuk bedah buku di Satria Airlangga Corner (SAC) Perpustakaan Universitas Airlangga dan kuliah tamu "Mimbar Inspirasi" di STIDKI Ar Rahman.
Diharapkan dari sosialisasi yang dilakukan akan membawa benih-benih bagi para pembelajar manajemen untuk dapat sensitif mengambil ilmu dari apapun di sekitar kita. (gcp)