Title: TANTANGAN AKUNTAN DALAM MEWUJUDKAN GOOD COORPORATE GOVERNANCE PADA PT. SURABAYA ORTHOPEDI AND TRAUMATOLOGY HOSPITAL

Authors: M. Zaeni

Affiliations: Program Studi Magister Akuntansi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Airlangga Surabaya

Publisher: Universitas Airlangga

Abstract

Good coorporate governance sangatlah dibutuhkan sebagai pertanggungjawaban pengelola kepada pemegang saham dan tolak ukur pemegang saham dalam mengevaluasi kinerja pengelola. Dalam prakteknya pengelola memiliki kepentingan yang berbeda dengan pemegang saham sesuai dengan teori agency. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan tantangan akuntan dalam mewujudkan prinsip-prinsip good coorporate governance, yaitu fairness, accuntability, transparency, responsibility. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif agar memperoleh hasil yang lebih mendalam. Penelitian ini dilakukan di PT. Surabaya Orthopedi And Traumatology Hospital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT. Surabaya Orthopedi And Traumatology Hospital hanya melaksanakan salah satu dari prinsip good coorporate governance yaitu prinsip responsibility, jadi tantangan akuntan adalah mempertahankan pelaksanaan prinsip responsibility yang sudah ada dan memperbaiki kekurangan dalam melaksanakan prinsip fairness, prinsip accountability, prinsip transprarency. Tantangan akuntan ketika menjalankan prinsip fairness adalah menghidari intervensi yang dilakukan oleh pihak terkait. Tantangan akuntan ketika menjalankan prinsip accounbility adalah bersikap independen dan memiliki kinerja yang tidak diragukan dalam pelaksanaan fungsi pengawasan melalui SPI dan komite audit. Tantangan akuntan ketika melaksanakan prinsip transparency adalah menyajikan laporan keuangan tepat dan akurat meskipun belum didukung oleh aplikasi sistem informasi yang terintegrasi.

Keywords: good coorporate governance, fairness, accuntability, transparency,responsibility, agency

Sources: http://repository.unair.ac.id/80380/