Title: Pemberdayaan Ekonomi Pada Program Bina Mandiri Wirausaha (Studi Kasus Lazis Muhammadiyah Surabaya)

Author: Radatiya Chorul Achiroh

Affiliations: Program Magister Ilmu Ekonomi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya, Indonesia

Publisher: Universitas Airlangga

 

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan dan pendistribusian dana zakat dalam pemberdayaan ekonomi. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik analisis yang digunakan adalah deskriptif dengan metode studi kasus dimana penelitian ini menggunakan beberapa teknik pengumpulan data yaitu dengan observasi, wawancara, dan dokumentasi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa amil LAZISMU telah mengalokasikan zakat dalam program BMW dengan sangat baik terlihat dari sistem pendistribusian zakat produktif yang terstruktur yaitu mulai dari pembinaan, hingga pendampingan selama pemberdayaan, serta standar oprasional yang tepat. Dana yang digunakan dalam program merupakan dana yang di dapat dari zakat apabila dana zakat belum dianggap cukup, maka amil akan mengambil dana yang ada di infaq sehingga cukup untuk didistribusikan dan langsung ditasarufkan, kemudian mustahik akan diberikan waktu sepuluh bulan untuk mengembalikan bantuan modal usaha yang telah dipinjamkan.Program pemberdayaan tersebut mampu meningkatkan perekonomian mustahik dikarenakan berkurangnya anggota binaan dari program Bina Mandiri Wirausaha.Sukses menjalankan program tersebut sama artinya dengan sukses dalam pendayagunaan dana ZIS untuk pemberdayaan dhuafa.

Keywords: Zakat, Zakat Produktif, Program Bina Mandiri Wirausaha, Pemberdayaan Ekonomi, LAZISMU

 

Sources: http://repository.unair.ac.id/id/eprint/97630