Dalam rangka implementasi program Merdeka Belajar Kampus Merdeka, Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Ditjen Dikti) Kemendikbud merancang program Mobilitas Internasional Mahasiswa Indonesia (Indonesian International Student Mobility Awards). Program ini memberikan kesempatan bagi mahasiswa program sarjana semester 5 dan 7 di perguruan tinggi di lingkungan Ditjen Dikti Kemendikbud yang memenuhi syarat untuk belajar selama satu semester (kurang lebih 16 minggu) di universitas mitra luar negeri. Dengan mengikuti program ini, mahasiswa juga mendapat kesempatan untuk berinteraksi dengan mahasiswa internasional, pengajar dan masyarakat setempat di perguruan tinggi luar negeri selain mengikuti berbagai kegiatan budaya di perguruan tinggi masing-masing. Program Mobilitas Internasional Mahasiswa Indonesia ini bertujuan untuk memfasilitasi mahasiswa Indonesia untuk mempelajari ilmu pengetahuan multidisiplin dan keterampilan, bertukar gagasan dan budaya, serta membangun jejaring dengan teman kuliah, akademisi, dan masyarakat internasional di perguruan tinggi di luar negeri. Melalui program ini, mahasiswa diharapkan mendapatkan pengalaman, pengetahuan dan keterampilan untuk menjadi lulusan yang berkualitas. 

 

  Tahun 2022 ini merupakan tahun kedua dari program IISMA dan sebanyak 1.155 mahasiswa dari berbagai Perguruan Tinggi Dalam Negeri (PTDN) terpilih sebagai IISMA Awardees 2022. Dan pada tahun ini, sebanyak 46 mahasiswa Universitas Airlangga dari berbagai fakultas dan program studi terpilih untuk mendapatkan beasiswa ini dan 4 (empat) di antaranya merupakan delegasi dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis. Adapun mahasiswa FEB Unair yang berhasil lolos dan meraih penghargaan sebagai awardee IISMA adalah Muhammad Mahesa Ardana Arya Farmansah (S1 Akuntansi 2019) di University of Birmingham, Azzahra Laveryant Tohadim (S1 Akuntansi 2019) di Humboldt University of Berlin, Alifyaa Rahmanita (S1 Manajemen 2019) di Penn State University, dan Alessandro Kartina (S1 Manajemen 2020) di Pompeu Fabra University.

Agenda Kegiatan