Mahasiswa Universitas Airlangga sekali lagi berhasil mengharumkan almamater mereka pada kegiatan lomba akuntansi yang bertajuk “ACTION (Accounting Competition)” pada rangkaian acara Pekan Ilmiah Akuntansi 2018. Tahun ini acara yang dengan apik diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Jurusan Akuntansi Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto pada tanggal 5-7 Oktober 2018 mengusung tema “Make This Opportunity to Become an Accountant with Integrity”.

1539098973490

Diawali dengan preliminary round yang diikuti secara online oleh tim dari berbagai universitas di Indonesia. Kompetisi ini berhasil menyaring 15 tim terbaik untuk bertanding pada semifinal ACTION PIA di kota yang dengan julukan kota satria tersebut. 15 tim tersebut berasal dari STIE Perbanas Surabaya, Universitas Hassanudin, Universitas Negeri Semarang, PKN STAN, STIE Sebi, Universitas Islam Indonesia, Universitas Muria Kudus, Universitas Wijaya Kusuma, Institut Pertanian Bogor, Universitas Panca Sakti Tegal dan Universitas Airlangga.

Preliminary round telah mengantarkan Rizky Wasis Pratama, Vivi Ayu Kurniawati, dan Mega Nur Alita Sari sebagai delegasi dari Universitas Airlangga. Ketiganya berangkat pada hari jumat tanggal 5 Oktober pukul 10.45 WIB dan tiba kembali di Surabaya pada hari minggu tanggal 7 oktober pukul 03.47 WIB. Rangkaian acara pertama pada hari sabtu meliputi indvidual round, group round, dan jackpot round. Pada individual round setiap delegasi mengerjakan soal multiple choice secara individu. Dilanjutkan group round, setiap tim mengerjakan soal secara estafet setelah sebelumnya berdiskusi terlebih dahulu untuk menentukan strategi. Babak terakhir untuk semifinal round yaitu jackpot round. Pada babak ini terdapat 15 soal dengan tingkat kesulitan bervariasi yang dikerjakan berkelompok dan nilai poin yang juga linear dengan tingkat kesulitan soal. Setelah berakhirnya semifinal round, ada technical meeting yang diikuti semua peserta.

Di hari kedua perlombaan, disambut dengan pengumuman tim yang berhasil melanjutkan kebabak selanjutnya, yaitu final round. Berdasarkan hasil perhitungan score  pada babak sebelumnya, Universitas Airlangga dinyatakan lolos pada babak selanjutnya. Pada final round terdapat dua babak yaitu presentasi kasus dan accounting battle. Kasus mengenai etika seorang auditor menjadi topik utama pada babak presentasi. Sedangkan pada accounting battle setiap tim mendapat pertanyaan wajib seputar akuntansi dan juga pertanyaan rebutan yang diperebutkan oleh tiga tim yang lolos final round. Setelah semua rangkaian ACTION PIA berakhir, Delegasi Universitas Airlangga dinyatakan sebagai Juara III dan diungguli oleh tim dari STIE Perbanas Surabaya sebagai juara pertama dan juara kedua diraih oleh tim dari Universitas Negeri Semarang. Sebagai juara ketiga delegasi Universitas Airlangga berhak membawa pulang thropy, sertifikat dan uang pembinaan. Tim Unair yang berjuluk “The Next S.A.” tersebut mengungkapkan bahwa pengalaman berada di antara peserta dan panitia ACTION serta atmosfer kompetisi yang menegangkan sekaligus menyenangkan merupakan suatu hal yang tidak dapat dinilai dengan rupiah. Selain itu semua ini tidak terlepas dari dukungan fakultas seperti Prof. Dr. Dian Agustia, SE., M.Si., Ak. selaku dekan, Dr. Rudi Purwono, SE., MSE. selaku Wadek 1 dan semua pihak yang tidak bisa disebutkan satu per satu. Tim delegasi ini berharap dengan adanya kemenangan ini membuat kita semakin terpacu untuk terus mencetak prestasi. Don’t be satisfied because small thing that you had already reached in your past.