(Prof. Dr. Dian Agustia., SE., MSi., Ak., CMA., CA. dalam sambutannya pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring)
Sabtu, 20 Februari 2021, Prof. Dr. Dian Agustia., SE., MSi., Ak., CMA., CA., - Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga (FEB UNAIR) dalam sambutannya pada acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring, menyampaikan beberapa hal bahwa: “pertama, kami bangga dengan kepengurusan Mas Sa’ad – Presiden Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) FEB UNAIR, juga seluruh jajaran kepengurusan ormawa yang ada di FEB Unair periode 2020, yang kedua, bahwa FEB UNAIR menaruh harapan yang sangat besar terhadapat seluruh jajaran kepengurusan ormawa FEB UNAIR periode 2021 dengan Presiden BEM - Thariq Priatmodjo, dimana seluruh kegiatan kemahasiswaan harus selalu menjunjung tinggi Excellence With Morality, dan seluruh aktifitasnya harus benar-benar mampu menopang seluruh Tridharma Perguruan Tinggi.
Lebih lanjut Prof. Dr. Dian Agustia., SE., MSi., Ak., CMA., CA., menayampaikan bahwa seluruh ormawa adalah bagian dari Pengelola FEB UNAIR, dan diharapkan mampu bersinergi dengan hati, untuk berprestasi dan mempersembahkan prestasi untuk FEB UNAIR, yang nantinya akan mampu mewujudkan capaian dari Universitas Airlangga. Sebagaimana moto yang selama ini sering didengungkan FEB SATU – UNAIR HEBAT.
(Pidato terakhir Sa’ad – President BEM – FEB UNAIR Periode 2020, pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Berbeda dengan pidato pertamanya setelah pelantikan di tahun 2020 lalu, dimana Sa’ad menceritakan kisah Pahlawan Nasional Hamengkubuono IX yang membawakan belanjaan Ibu-ibu di pasar, dimana cerita itu mengisahkan bahwa seorang pemimpin itu harus bisa melayani, namun dalam pidato terakhir dimasa kepemimpinanya, Sa’ad menyampaikan cerita tentang seorang Pahlawan Mahasiswa FEB UNAIR, dan menyampaikan “kalimat dari pejuang” yang bisa dijadikan renungan ke depan bagi kepengurusan ormawa periode 2021, “Jika Ada 1000 orang yang memperjuangkan FEB UNAIR maka saksikan dan pastikan aku satu diantaranya, Jika ada 100 orang yang memeperjuangkan FEB UNAIR maka saksikan dan pastikan aku satu di antaranya, dan Jika ada 10 orang yang memperjuangkan FEB UNAIR maka saksikan dan pastikan aku satu diantaranya, dan jika ada 1 orang yang memperjuangkan FEB UNAIR maka pastikan itu adalah aku orangnya. FEB SATU – UNAIR HEBAT - HIDUP MAHASISWA – HIDUP MAHASISWA – HIDUP RAKYAT INDONESIA”.
(Pidato pertama Presiden BEM FEB UNAIR Periode 2021 - Thariq Priatmodjo pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Dalam Pidatonya, Thariq Priatmodjo, berpesan bahwa kesempatan tentu tidaklan datang 2 (dua) kali di tahun depan, oleh karena itu, Thariq Priatmodjo mengajak seluruh jajaran kepengurusan ormawa 2021, untuk meraih kesempatan ini semaksimal mungkin, dengan mengeluarkan kemampuan dan kreatifitas dari setiap individu yang ada dan saling bersinergi, karena baginya apa yang melatarbelakangi mereka berangkat dan maju dalam mengambil peran ini adalah untuk 2 (dua) hal, yaitu pertama adalah “berproses”, dimana semuanya saling ingin belajar dan melihat potensi dalam diri masing-masing, dan yang kedua adalah bermanfaat. Untuk itu, pesan Thariq Priatmodjo lebih lanjut, “SELAMAT BERKARYA – MAKSIMALKAN APA YANG KITA MILIKI - CARI DAN BELAJAR APA YANG KITA INGIN TAHU – DAN NIKMATI PROSESNYA”.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021, diselenggarakan dalam sesi yang lebih panjang, setelah pelantikan selesai, seluruh jajaran kepengurusan ormawa 2021 dibawah kepemimpinan Presiden BEM Thariq Priatmodjo, diberikan secara khusus orientasi dari seluruh pengelola yang berkaitan erat dengan seluruh jajaran kepengurusan ormawa FEB UNAIR Periode 2021, dibawah pimpinan Presiden BEM FEB UNAIR 2021 untuk menjembatani harapan bersinergi guna mewujudkan FEB SATU – UNAIR HEBAT. Sebagaimana yang disampaikan oleh Dr. Wisnu Wibowo, SE.,M.Si. – Wakil Dekan I FEB UNAIR, yaitu agar dalam kepengurusan ormawa periode 2021 bisa menyatukan gerak langkah dan bersinergi.
(Dr. Wisnu Wibowo, SE.,M.Si. – Wakil Dekan I FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Program Bidang I untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Lebih lanjut Dr. Wisnu Wibowo, SE.,M.Si. menyampaikan bahwa, sejalan dengan strategi Kunci yang disampaikan oleh Dekan 2020-2025, yaitu memajukan Smart University, dan tentu, itu akan diturunkan kedalam fakultas menjadi Smart Faculty atau FEB SMART, sehingga apabila dalam acara ada logo FEB Smart itu dalam rangka menggelorakan tekat dan niat kita untuk menjadikan institusi kita, lembaga kita, unit penunjang kita, semua yang terlibat dalam membangun FEB UNAIR, membangun Universitas, itu menamkan dalam dirinya, dalam benak fikirannya atau visi smart itu sendiri. Dimana intinya adalah : 1. Bagaimana kita bisa memberikan nilai tambah; 2. Bagaimana kita bisa berdampak / memberikan pengaruh kepada pembangunan, masyarakat, peradaban baik di level nasional maupun global; 3. memanfaatkan teknologi terkini. Jadi nanti diseluruh UKM, HIMA, seluruh penunjang FEB Unair (Departemen, Program Studi), semuanya akan menginternalisasi prinsip-prisnsip Smart University, Smart Faculty, sehingga akan ada Smart BEM, Smart UKM, Smart Hima dll. Sehinggga perlu diperhatikan dalam menyusun program kerja harus mencerminkan bagaimana mahasiswa turut berkontribusi bersama dengan seluruh jajaran pengelola seluruh civitas academica, untuk mewujudkan FEB Smart.
Sinergi dengan alumni, harus selaras dengan kegiatan yang ada di FEB UNAIR dimana, ada alumni mengajar, isu Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM), seluruh jajaran kepengurusan ormawa periode 2021 juga harus menggelorakan MBKM. Bagi Dr. Wisnu Wibowo, SE.,M.Si. bahwa FEB SATU mempunyai arti bahwa untuk mencapai kesuksesan, FEB UNAIR harus bersatu, dan FEB SATU mempunyai arti juga Bahwa FEB UNAIR harus bersinergi untuk mewujudkan FEB UNAIR menjadi yang No. 1.
Lain lagi, cara bersinergi dari Dr. Nisful Laila – Wakil Dekan II FEB UNAIR dalam mewujudkan FEB SATU, yaitu bahwa Bidang II akan sangat terbuka sekali untuk segala ide-ide baru/masukan-masukannya untuk peningkatan-peningkatan yang ada di FEB UNAIR. Prinsipnya adalah bahwa anggaran harus effective dan harus bermanfaat buat stakeholder (dosen, karyawan, mahasiswa, dan masyarakat). Dr. Nisful Laila memberikan janji kepada seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 bahwa untuk setiap ide yang bagus / kegiatan yang mendatangkan manfaat untuk banyak orang, akan selalu diupayakan supaya anggaran bisa dikeluarkan.
(Dr. Nisful Laila – Wakil Dekan II FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Program Bidang II untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Dr. Nisful Laila, juga menawarkan untuk bergabung dengan proyek-proyek Revenue Generating Units (RGUs) untuk meningkatkan soft skills. Instruksi DEKAN FEB UNAIR untuk menyiapkan anggaran banyak sekali untuk mahasiswa pada tahun ini, yang paling besar adalah Program Kerja Ormawa dan UKM, jadi program kerjanya supaya lebih di genjot lagi, lebih kekinian dan yang lebih penting adalah yang bermanfaat kepada mahasiswa, anggaran kewirausahaan, anggaran untuk yang berkompetisi nasional dan internasional, sehingga dipersilahkan untuk bisa segera hunting lomba-lomba dan bila menemukan bisa menghubungkan dengan Pusat Peningkatan Prestasi Mahasiswa (P3M) FEB UNAIR, anggaran student outbond, anggaran untuk MBKM ( Merdeka Belajar Kampus Merdeka), dan anggaran pelatihan untuk menajamkan soft skills.
Adapun Orientasi yang diberikan oleh Dr. Ahmad Rizki Sridadi - Wadek III FEB UNAIR, ada 3 hal yang akan dilakukan oleh mahasiswa setelah lulus, 1. Bisa segera mendapatkan kerja setelah lulus, 2. Bisa lanjut kan studi melalui : program percepatan (Program Fast Track), Program Dual Degree, dan Program Combined Degree, 3. Berwiraswasta.
(Dr. Ahmad Rizki Sridadi - Wadek III FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Program Bidang III untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Terdapat 4 (empat) agenda utama yang akan dilakukan oleh Bidang III FEB UNAIR yaitu: 1. Dalam bidang penelitian dan publikasi; 2. Beraktivitas di berbagai hal, baik dalam kepanitiaan, keorganisasian atau karya-karya lainnya; 3. Banyak berhubungan dengan stakeholder dari FEB UNAIR ( dosen, karyawan, mahasiswa, alumni dan masyarakat); 4. Hubungan masyarakat, guna mengasah kemampuan soft skills.
Untuk itu diperlukan sinergi antara seluruh jajaran kepengurusan ormawa FEB UNAIR periode 2021 dengan Bidang III FEB Unair, sebagai contoh: 1. Penelitian, mahasiswa bisa melakukan penelitian secara mandiri, namun bisa juga dengan bersinergi dengan dosen, melakukan sitasi dari berbagai artikel-artikel yang sudah dihasilkan oleh berbagai ahli, boleh mensitasi karya dari dosen-dosen sendiri di FEB UNAIR, memasukkan karya ilmiah di jurnal-jurnal ilmiah, menulis di media masa, menjadi asisten dosen / dosen peneliti yang berkecimpung atau bergabung dalam Research Group atau Revenue Generating Units (RGUs), sehingga dari sana diharapkan akan semakin terasah kemampuan intelektual, kemampuan sosial skill dan kemampuan dari strukturak kapitalnya; 2. Berinovasi misalnya memiliki rintisan bisnis sejak di perkuliahan, dilombakan dan dikembangkan, sampai dengan hak cipta bisa didapatkan; 3. Pengapdian Masyarakat, di industri 4.0 maka menjadi sangat mungkin untuk menjalin hubungan dengan berbagai lingkungan masyarakat (organisasi kemasyarakatan) baik tingkat nasional maupun global, seperti aktif dalam kegiatan sosial sebagai contoh tanggap bencan dsb.; 4. Hubungan Masyarakat, diperlukan sinergi antara seluruh jajaran ormawa dengan Pusat Informasi dan Humas (PIH) FEB UNAIR, untuk memutakhirkan berbagai media sosial atau lini masa, berbagai kegiatan apapapun di lingkungan Ormawa, HIMA, BEM, BLM untuk segera di laporkan dan diberitakan. Akan ada pelatihan jurnalistik yang diberikan dari PIH FEB UNAIR, untuk tiap kontributor berita dari masing-masing ormawa FEB UNAIR.
Adapun Materi dari Dr. Tri Siwi Agustina, SE., M.Si. – Ketua Pusat Kewirausahaan dan Relasi Industri (PKRI) FEB UNAIR, adalah bahwa PKRI FEB UNAIR adalah unit di FEB UNAIR yang ruang lingkup tugasnya adalah untuk membina kewirausahaan mahasiswa FEB UNAIR dan menjalin relasi industri terkait dengan kegiatan akademik dan non akademik.
(Dr. Tri Siwi Agustina, SE., M.Si. – Ketua Pusat Kewirausahaan dan Relasi Industri (PKRI) FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Prog. Pengembangan Ekosistem KWU, untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Kegiatan yang dilakukan dari PKRI FEB UNAIR yang bisa disinergikan dengan seluruh ormawa FEB UNAIR Periode 2021: 1. Bidang Kewirausahaan, ada event, pelatihan-pelatihan, seminar karena dari FEB UNAIR paling banyak mencetak para entrepreneur; 2. Melakukan intrenship, guna mengimplementasikan MBKM, dimana mahasiswa sebelum lulus harus punya pengalaman untuk magang, dimana tentunya akan ada syarat dan ketentuan, magang ada 2 (dua) yaitu magang di perusahaan, dan magang kewirausahaan; 3. Seleksi, pembekalan, dan menyalurkan; 4. Karir (pelatihan, pembekalan dan menyalurkan).
Orientasi dari Angga Erlando, SE., M.Ec.Dev. – Ketua Pusat Pendampingan Prestasi Mahasiswa (P3M) FEB UNAIR, menjelaskan bahwa P3M FEB UNAIR mempunyai visi menjadi lembaga yang berperan dalam meningkatkan capaian prestasi mahasiwa secara konsisten di FEB UNAIR. Adapun misi dari P3M FEB UNAIR adalah: 1. Melakukan pendampingan prestasi mahasiswa; 2. Meningkatkan capaian kuantitas dan kualitas prestasi mahasiswa; 3. Menyelenggarakan monitoring dan evaluasi terhadap capaian prestasi mahasiswa.
(Angga Erlando, SE., M.Ec.Dev. – Ketua Pusat Pendampingan Prestasi Mahasiswa (P3M) FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Prog. Peningkatan Prestasi Mahasiswa, untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
P3M FEB UNAIR punya target 5 (lima) tahun ke depan yaitu: membangun, meningkatkan dan menjaga konsistensi terkait prestasi dengan membangun/membenahi sistem, sehingga target prestasi 238 akan bisa didorong menjadi ke 300 prestasi.
P3M FEB UNAIR akan terbuka terhadap berbagai masukan, agar pencapaian prestasi mahasiswa bisa ditingkatkan baik secara kuantitas dan kualitas. Diskusi lebih lanjut, dengan seluruh ormawa FEB UNAIR, tetang bagaimana sinergi dengan P3M FEB UNAIR bisa diperkuat dan merata, akan terus di galakkan.
Sementara, Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D. – Koordinator Pusat Informasi dan Humas (PIH) FEB UNAIR, dalam orientasinya menyampaikan tentang Standart Komunikasi, Protokoler dan Kehumasan, dimana menurut Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D., Citra FEB UNAIR sudah bagus, namun masih tetap terus diperlukan adanya penguatan branding. Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D., yang juga dosen Ilmu Ekonomi FEB Unair ini, mengingatkan bahwa, setiap civitas akademika khususnya seluruh jajaran pengurus ormawa FEB UNAIR adalah humas, baik di internal maupun eksternal. Untuk itu, masing-masing mempunyai tanggung jawab/kewajiban untuk memberikan informasi dengan benar, dengan kode etik yang benar. Apabila menerima informasi yang salah, maka perlu segera di luruskan. Itu sebabnya perlu adanya sinergi dari hati. Sinergi tidak hanya secara baik saja, tetapi dengan hati, sehingga akan mampu memahami orang lain, kebutuhan orang lain, mampu meneruskan segala yang baik-baik.
(Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D. – Koordinator Pusat Informasi dan Humas (PIH) FEB UNAIR dalam membawakan orientasi Standar Protokoler dan Kehumasan, untuk seluruh jajaran pengurus ormawa periode 2021 pada Acara Pelantikan Pengurus Baru, Organisasi Kemahasiswaan, Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Universitas Airlangga - Periode 2021 secara Luring dan Daring).
Lebih lanjut Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D., menyampaikan bahwa komunikasi di era digital / era 4.0., akan selalu membawa konsekuensi masing-masing, yang mampu mempengaruhi reputasi juga kewibawaan, baik secara pribadi maupun untuk FEB UNAIR dan Universitas Airlangga. Sehingga citra FEB UNAIR bisa dikenal, adalah karena prestasi dan bukan sebaliknya.
Nur Aini Hidayati, SE., M.Si, Ph.D., mentargetkan PIH FEB UNAIR, untuk lebih memperkuat lagi branding terhadap FEB Unair, mealui update website, memperkuat pemberitaan, sehingga dipandang perlu untuk membentuk tim kontributor berita pada setiap organisasi mahasiswa, memberikan pelatihan jurnalisme bagi tim kontributor berita untuk masing-masing organisasi kemahasiswaan, reward untuk kontributor berita, yang beritanya layak tayang di website FEB UNAIR, penguatan informasi dan komunikasi yang baik, mengemas konten secara menarik, Kunjungan Virtual TOUR FEB ke SMA-SMA dengan dipandu oleh Mahaiswa terutama dari Departemen Hubungan Luar BEM FEB UNAIR, dan membakukan tamplate dokumentasi dari seluruh ormawa.
MELALUI BERSINERGI DENGAN HATI KITA AKAN BISA
FEB SATU – UNAIR HEBAT
EXCELLENCE WITH MORALITY UNTUK INDONESIA
(DIWL)