Title: FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PERILAKU KONSUMEN DI SUPERMARKET BONNET KOTAMADYA SURABAYA

Authors: Wahyuni

Item Type : Thesis (Thesis)

Affiliations: Program Studi Magister Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya, Indonesia

Publisher: Universitas Airlangga

 

Abstract

Dewasa ini masyarakat sebagai konsumen telah memegang peranan penting dalam menentukan keberhasilan suatu perusahaan, karena dengan, semakin banyaknya barang yang ditawarkan oleh pihak pesaing sejenis. Organisasi pemasaran tanggap terhadap perubahan yang diinginkan oleh masyarakat konsumen dimana pemasar berusuha memberikan yang terbaik bagi konsumennya, namun tetap menghasilkan bagi organisasi itu sendiri. Dalam penelitian ini penulis ingin mengetahui seberapa besar pengaruh variabel bebas tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, harga, promosi, lokasi, layanan, kualitas produk dan fasilitas parkir terhadap variabel terikat perilaku konsumen dalam berbelanja di supermarket Bonnet Kotamadya Surabaya, selanjutnya untuk mengetahui mana di antara kedelapan variabel bebas yang mempunyai pengaruh dominan terhadap perilaku konsumen dalam berbelanja. Pengambilan sampel menggunakan teknik sampel aksidental (accidental Sampling). Responden dalam penelitian ini adalah semua pembeli barang (konsumen akhir) pada supermarket Bonnet Kotamadya Surabaya, Pengujian hipotesis yang diajukan menggunakan model regresi linier berganda. Model regresi linter berganda diketahui bahwa variabel tingkat pendidikan, tingkat pendapatan, harga, promosi, lokasi, layanan, kualitas produk dan fasilitas parkir berpengaruh sangat nyata dengan R² sebesar 85.50 persen, yang berarti bahwa variabel bebas yang digunakan dalam peneiitian ini secara bersama lama mampu mempengaruhi perilaku konsumen dalam membeli barang. Variabel bebas yang dominan adalah layanan dengan nilai thitung sebesar 6,531 dan koefisien regresi sebesar 0, 379 dengan probabilitas 0, 00000 dan korelasi parsiainya sebesar 0, 1996 yang berarti punya pengaruh yang kuat.

 

Keywords: CONSUMER BEHAVIOR

 

Sources: http://repository.unair.ac.id/34926/

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA