comdev feb unairCommunity Development (COMDEV) 2024 merupakan program kerja HIMA Ekonomi Pembangunan Universitas Airlangga dibawah naungan Departemen Sosial Masyarakat dan Lingkungan yang berfokus kepada pengabdian masyarakat dengan bentuk pengembangan desa dalam bidang lingkungan, ekonomi, kesehatan, dan pendidikan.

Community Development (COMDEV) berlandaskan dan bertujuan mendukung terwujudnya SDG's (1) Tanpa kemiskinan (2) Tanpa Kelaparan (3) Kehidupan sehat dan sejahtera (4) Pendidikan berkualitas yakni melalui program-program COMDEV yang akan direalisasikan di desa tujuan, yaitu (1) Program pupuk kompos yang akan dilaksanakan guna mengalokasi potensi desa menjadi ladang usaha bagi masyarakat desa untuk meningkatkan perekonomian desa. (2) COMDEV mengajar akan dilaksanakan untuk mendukung pembelajaran di sekolah, dengan mengusung konsep "fun learning" COMDEV mengajar akan berfokus kepada pembelajaran yang menyenangkan namun tetap memperhatikan kualitas pembelajaran. (3) Medical Check Up yang akan memperhatikan kesehatan masyarakat desa.

Program kerja Community Development (COMDEV) Ekonomi Pembangunan Universitas Airlangga 2024 juga akan berfokus pada empat aspek yang akan dijunjung, yaitu riset, bonding, branding, dan closing dengan beberapa kegiatan yang mencakup informing, entertaining, supporting, connecting, dan collaborate.

Sasaran dari kegiatan ini adalah seluruh pengurus HIMA EP 2024. COMDEV akan dilaksanakan selama 4 hari pada tanggal 26-29 Juni 2024 dan 4-7 Juli 2024 yang bertempat di Desa Ngembat, Kabupaten Mojokerto. Dengan indikator keberhasilan yakni, terlaksananya dua kali keberangkatan dalam satu periode kepengurusan dan terlaksananya program unggulan pupuk kompos.