cnc23Campus and Company Visit merupakan salah satu program kerja divisi Hubungan Masyarakat Himpunan Mahasiswa Ekonomi Islam Universitas Airlangga. Campus visit diselenggarakan sebagai ajang untuk mempererat tali silaturahim antara Hima Ekis Unair dengan anggota himpunan mahasiswa lain untuk saling memperoleh ilmu dan informasi mengenai kepengurusan himpunan mahasiswa agar dapat menjadi bahan evaluasi, peningkatan mutu, perbaikan sistem, serta penentuan kebijakan baru yang lebih kreatif, inovatif, dan lebih baik baik untuk pelaksanaan organisasi Hima Ekis Unair. Sedangkan company visit sendiri hadir sebagai sarana baru bagi Hima Ekis Unair untuk mengenal dunia kerja dan mendapat ilmu secara langsung dari yang berpengalaman di bidangnya, yang mana agenda tersebut nantinya dapat menambah wawasan terkait dunia kerja.

Kegiatan Campus and Company Visit ini berkaitan dengan SDGs nomor 4 yaitu tentang Pendidikan Berkualitas karena dapat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengenal lebih dekat perusahaan serta wawasan tentang dunia kerja. Selain itu juga terdapat dalam SDGs nomor 17 tentang kemitraan untuk tujuan karena melalui acara campus and company visit ini dapat mendorong kerja sama antara perguruan tinggi dalam mencapai tujuan-tujuan SDGs terutama melalui konteks pendidikan dan pekerjaan serta dapat memberikan dampak positif di kalangan mahasiswa.