Title: Usulan Pemilihan Supplier Pada Ritel Modern Dengan Menggunakan Metode Analytic Networking Process (Anp) (Studi Kasus Ud. Nelayan Tools & Hardware)
Authors: Muhammad Nur Arafat
Item Type : Thesis (Thesis)
Affiliations: Program Studi Magister Sains Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga Surabaya, Indonesia
Publisher: Universitas Airlangga
Abstract
Bisnis ritel modern di Indonesia merupakan bisnis yang menjanjikan dan tumbuh sangat pesat di Indonesia. UD.Nelayan Tools & Hardware merupakan salah satu ritel di kota Gresik yang volume penjualannya menunjukan peningkatanakan tetapi perusahaan tersebut belum memiliki standarisasi dalam menentukan seleksi pemilihan supplier. Seringkali ditemukan permasalahan berkaian dengan supplier karena tidak adanya standar dalam pemilihan tersebut. Peneliti mengusulkan penentuan criteria dan penerapan menggunakan model ANP dengan pengambilan data secara kualitatif satu dari pengambilan keputusan multi criteria untuk melakukan seleksi ANP dalam penelitian ini menggunakan software super yang diperkenalkan oleh Suaty. Hasil yang diperoleh adalah 1) ditentukan 4 kriteria yaitu delivery (0.52489), financial (0.29026),stock (0.11762), dan service quality (0.06723).Dalam penerapan ANP, disusun suatu model hirarki yang mendeskripsikan tujuan pemiihan supplier pada UD. Nelayan Tools &Hardware. Pennyusunan hirarki linier dilakukan dengan menetapkan tujuan penerapan, setelah itu dilakukan penentuan kriteria, sub kriteria,yang sesuai dengan kebutuhan UD. Nelayan Tools & Hardware yang kemudian dinilai dengan menggunakan matriks perbandingan berpasangan. Dari matriks tersebut maka didapatkanlah analisis limit supermatriks yang didalamnya terdapat bobot kriteria dan sub-kriteria.
Keywords: Pemilihan Supplier; Analytic Network Process (ANP)
Sources: http://repository.unair.ac.id/33682/