welcome party eradio feb unairDeskripsi kegiatan welcome party untuk anggota dan pengurus E-Radio Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga periode 2024 yang berlangsung pada tanggal 27 Februari 2024, bertujuan untuk memperkenalkan UKF E-Radio kepada anggota baru dan memperkuat hubungan antara anggota serta pengurus dalam mencapai tujuan bersama. Kegiatan ini akan dilaksanakan secara offline di gedung FEB UNAIR.

Pengenalan mengenai UKF E-Radio dalam acara ini merupakan langkah untuk mendukung pencapaian SDGs (Sustainable Development Goals) terutama dalam SDGs 4 (Pendidikan Berkualitas), 8 (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi), dan 17 (Kemitraan untuk Tujuan). Melalui pengenalan UKF E-Radio, anggota dan pengurus akan diberikan kesempatan untuk terlibat dalam pembelajaran praktis yang mendukung pengembangan keterampilan komunikasi, kreativitas, dan kolaborasi tim, yang sesuai dengan tujuan SDGs 4.
Selain itu, kegiatan ini juga memperkuat kemitraan antara anggota dan pengurus E-Radio, yang merupakan implementasi dari SDGs 17. Kolaborasi antara anggota dan pengurus dalam pengelolaan dan pengembangan UKF E-Radio akan memperkuat sinergi dan meningkatkan efektivitas organisasi dalam mencapai tujuan bersama untuk memberikan kontribusi positif bagi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga serta masyarakat sekitarnya.