BERITA

FAREWELL HIMA S1 MANAJEMEN 2025 : “ONE LAST GETAWAY”

FAREWELL HIMA S1 MANAJEMEN 2025 : “ONE LAST GETAWAY”

Selama satu tahun menjalani program kerja bersama, acara Farewell menjadi program kerja terakhir yang diikuti oleh seluruh anggota HIMA S1 Manajemen. Acara ini bertujuan untuk memberikan apresiasi atas seluruh kerja keras, waktu, dan tenaga yang telah dicurahkan selama masa kepengurusan, sekaligus mempererat hubungan antar anggota serta menciptakan kenangan positif yang akan tetap terjaga meskipun kepengurusan berganti.

Acara Farewell HIMA S1 Manajemen akan dikemas dengan konsep semi-formal yang santai dan akrab, diisi dengan berbagai kegiatan yang dapat menumbuhkan kehangatan serta kebersamaan, seperti sesi sharing kesan dan pesan selama berada di HIMA, harapan untuk HIMA kedepannya, hingga sesi evaluasi antar anggota yang dilakukan secara terbuka dan reflektif.

Selain itu, akan ada pula berbagai kegiatan seru seperti games, karaoke, dan rangkaian acara lainnya yang dirancang untuk menciptakan suasana hangat dan berkesan bagi seluruh peserta.

Adapun tujuan utama dari acara ini adalah untuk memberikan apresiasi atas kerja keras seluruh pengurus HIMA S1 Manajemen, mempererat hubungan antar anggota, menciptakan kenangan positif yang dapat dikenang di kemudian hari, serta menjadi penutup dari rangkaian program kerja selama satu tahun kepengurusan.

Sasaran kegiatan ini adalah seluruh anggota HIMA S1 Manajemen Universitas Airlangga. Farewell HIMA 2025 ini direncanakan akan dilaksanakan pada tanggal 1–2 Desember 2025 di Villa Soso Hills, Pacet.

Jelajahi Tentang