
(BEM NEWS) Pengprof Talkshow (Profshow) merupakan program kerja dari Departemen Pengembangan Profesi BEM FEB UNAIR yang dirancang sebagai bentuk realisasi konkret dalam mempersiapkan mahasiswa menghadapi dunia pascakampus. Pada edisi perdananya, Profshow Vol. 1 mengangkat tema yang sangat relevan dengan perkembangan zaman, yaitu tentang kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI).
Di era yang semakin modern dan digital, kecerdasan buatan menjadi bagian tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari. Bahkan, sejumlah pekerjaan kini mulai tergantikan oleh sistem berbasis AI. Menyadari pentingnya pemahaman mendalam mengenai teknologi ini, Profshow Vol. 1 hadir untuk memberikan wawasan seputar apa itu AI, bagaimana menjadikannya sebagai mitra diskusi, serta cara memanfaatkannya secara optimal dalam kehidupan profesional.
Kegiatan ini diselenggarakan pada Sabtu, 26 April 2025, melalui platform Zoom dan disiarkan secara langsung melalui akun Instagram resmi @bemfebunair, sehingga dapat diakses lebih luas oleh mahasiswa, khususnya di lingkungan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga.
Acara diawali dengan pengantar dari moderator yang menekankan urgensi pemahaman terhadap AI dalam dunia kerja. Profshow Vol. 1 menghadirkan Bryant Ritchie, S.A., seorang praktisi muda yang aktif di bidang pengembangan teknologi digital, sebagai narasumber utama. Dalam sesi talkshow, Bryant mengulas secara mendalam perkembangan AI dan dampaknya terhadap dunia kerja, sekaligus memberikan pandangan kritis mengenai potensi ancaman dan tantangan yang muncul. Ia juga membagikan strategi serta peluang yang bisa dimanfaatkan oleh generasi muda untuk beradaptasi dan unggul dalam era transformasi digital.
Mahasiswa FEB UNAIR mengikuti kegiatan ini dengan antusias, terlihat dari banyaknya tanggapan dan pertanyaan yang diajukan sepanjang sesi berlangsung. Melalui Profshow Vol. 1, peserta diharapkan tidak hanya memahami tantangan AI, tetapi juga mampu membekali diri dengan pengetahuan yang memadai untuk menjadi talenta unggul yang adaptif dan relevan di tengah perkembangan teknologi yang pesat.
Kegiatan ini juga selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin ke-8, yakni Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi. Profshow Vol. 1 menjadi upaya konkret dalam menciptakan generasi muda yang siap kerja, produktif, serta mampu berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkelanjutan.