Indonesia International Student Mobility Award (IISMA) adalah skema beasiswa Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia untuk mendanai para pelajar Indonesia untuk belajar di universitas ternama di luar negeri. Mahasiswa bisa menghabiskan hingga satu semester di universitas mitra luar negeri untuk belajar, mempelajari budaya negara tujuan, dan melakukan tugas praktik untuk mengasah keterampilan. Berdasarkan pengumuman dari Kemdikbud, tujuan dari inovasi ini adalah memfasilitasi pelajar Indonesia untuk menimba ilmu dan keterampilan, pertukaran ide dan budaya, serta membangun jaringan dengan teman sebaya, akademisi, dan komunitas internasional. Dengan tujuan tersebut, melalui program ini, mahasiwa bisa mengambil hingga 4 mata kuliah multidisiplin dan mengikuti berbagai kegiatan di host university, terdiri dari 60 mitra universitas dunia yang tersebar di berbagai negara.

Pada tahun ini, IISMA akan memberangkatkan 1000 mahasiswa dari seluruh Indonesia. Universitas Airlangga termasuk salah satu universitas dengan pendaftar terbanyak, dan ada 52 mahasiswa Universitas Airlangga yang berhasil lolos menjadi penerima penghargaan ini. Sembilan mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga pun turut lolos dalam program ini, yakni Dewi Nabilah Anwar (S1 Akuntansi 2018) di University of Twente, Putri Nabilah (S1 Akuntansi 2019) di University of Twente, Vina Kusuma Andriani (S1 Akuntansi 2018) di Korea University, Elkabyta Auvianty Bintarto (S1 Akuntansi 2018) di University of Szeged, Salwaa Fauziyyah Jatmiko (S1 Ekonomi Pembangunan 2019) di University of Szeged, Diva Rifda Nabilah (S1 Ekonomi Pembangunan 2019) di University of Sussex, Carina Jesslyn Tjandraatmadja (S1 Akuntansi 2018) di University of Edinburgh, Nadiatul Qalbi Amalia Rizqi (S1 Akuntansi 2019) di Nanyang Technological University, dan Adma Wahyu Dwi Shania (S1 Akuntansi 2019) di Universiti Kebangsaan Malaysia. Rencananya, para mahasiswa ini akan menjalani masa studi mulai dari Agustus hingga Desember 2021.

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA