ICAEW Indonesia Business Challenge 2019 adalah suatu kompetisi business case yang bertujuan untuk melatih kemampuan mahasiswa akuntansi berpikiri kritis dalam analisis bisnis dan keuangan. ICAEW IBC diselenggarakan oleh The Institute of Chartered Accountants in England and Wales (ICAEW Indonesia). ICAEW IBC akan dilaksanakan pada Selasa, 16 April 2019 di Jakarta. Acara ini merupakan rangkaian dari ICAEW Regional Business Challenge (RBC) yang akan diselenggarakan Vietnam tahun ini. Dua tim terbaik ICAEW ICB akan menjadi tim representatif Indonesia untuk mengikuti RBC, dimana satu tim terdiri dari 6 orang. Diharapkan dengan kompetisi ini, mahasiswa akuntansi UNAIR dapat meraih hasil yang memuaskan.

Dalam kompetisi ini, 2 tim dari Universitas Airlangga berhasil masuk ke dalam Main Event dan berkompetisi dengan 13 tim dari berbagai universitas di Indonesia pada 16 April 2019 di Jakarta. Dalam kompetisi ini, salah satu tim dari Universitas Airlangga, Airlangga Consulting Group, berhasil mendapatkan gelar 1st  Runner Up dan berhak mewakili Indonesia dalam ICAEW Regional Business Challenge 2019 di Singapura pada tanggal 23 Mei 2019.

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA