Business Plan Competition (BPC) 2018 merupakan sebuah ajang perlombaan ide bisnis untuk kalangan mahasiswa di tingkat nasional. Lomba ini diadakan oleh BEM KM FP Universitas Sriwijaya tanggal 15 – 18 Oktober 2018. BPC ini diadakan supaya para mahasiswa lebih peka terhadap informasi dan peluang bisnis yang ada di lingkungan sekitarnya dan mampu menjadi problem solver atas masalah yang dikemas dalam sebuah gagasan ide bisnis. Karenanya saya dan tim mencoba mendaftarkan diri sebagai peserta Business Plan Competition ini dengan harapan mampu membawa sebuah gagasan ide bisnis yang mampu menjadi problem solver atas permasalahan yang ada. Awalnya, saya sebagai inisiator ide bisnis mengajak dua teman untuk ikut dalam perlombaan ini. Kemudian, kami mendaftar sebagai tim dengan nama Ksatria Airlangga dimana tahap pertama yaitu seleksi abstrak dari proposal ide bisnis. Gagasan bisnis yang kami angkat yaitu membuat sebuah startup digital usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) yang menerapkan konsep integrated platform berbasis website dan aplikasi. Integrated platform atau integrated business model merupakan konsep pengembangan startup yang terintegrasi dari setiap layanan yang ditawarkan. Dalam penerapan konsep ini, kami mengintegrasikan empat layanan yang ditawarkan diantaranya UMKM Services, UMKM Products, UMKM Invest, dan UMKM Forum. Setelah itu, tim kami dinyatakan lolos seleksi abstrak bersama 31 tim lainnya. Kemudian, kami melakukan submit full proposal yang nantinya akan menjadi penentu untuk masuk ke tahap final dimana hanya diambil 11 tim terbaik untuk mempresentasikan ide bisnis. Alhamdulillah, dengan proses pembuatan proposal bisnis yang baik dan menarik, tim kami lolos ke tahap final. Selanjutnya, kami mempersiapkan bahan-bahan di tahap final meliputi power point dan prototype. Akhirnya, dengan usaha yang bisa dibilang luar biasa, tim kami mampu menyabet penghargaan sebagai Juara II. Pencapaian ini tentu tidak terlepas dari dukungan berbagai pihak diantaranya Universitas Airlangga khusunya FEB dan rekan-rekan sehimpun yang senantiasa memberi kritik, saran dan masukan. Selain itu, kami juga menyakini bahwa dengan semangat yakin usaha sampai, maka Allah akan memudahkan segala urusan hambanya.





Dokumentasi :

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA