E:\ISBSP-2019\66842701_10156890545247203_5185888292242980864_n.jpg

Kegiatan ini diadakan oleh Daffodil International University,Dhaka,Bangladesh pada 12-22 Juli 2019 bekerjasama dengan Yunus Centre yang merupakan 3rd Batch. Setiap tahun diikuti oleh Mahiswa S1 dan S2 dari seluruh dunia serta melibatkan dosen,akademisi, dan praktisi. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan Social Business sebagai solusi dalam mengatasi permasalahan sosial. Gagasan social business tercetus oleh Prof.Muhammad Yunus sekaligus pendiri Grameen Bank pada 1983. Hal inilah yang mengantarkan beliau mendapat Gelar Nobel Price Laurate. Jumlah kuantitas belajar dari kegiatan ini sama dengan 3 sks melalui pembelajaran berbasis teori dan praktik.

ISBSP 2019 merupakan serangkaian acara yang didesain untuk memperkenalkan Social Business sekaligus mengimplementasikannya dalam bentuk Social Business Project Plan Competition. Peserta ISBSP 2019 berasal dari Indonesia, Iran, Afrika Selatan,India,Somalia, Jordania,Korea Selatan, Irak,Jepang,China dan Sri Lanka. Selama 3 hari pertama peserta mendapatkan materi pengenalan dari para ahli di bidang Social Business. Kegiatan ini dilaksanakan didalam kelas dalam format ceramah (lecture), Focus Group Discussion, dan Game.Hari ke 4-6 peserta mulai dibentuk dalam kelompok untuk menyusun Social Business Project Plan. Kegiatan ini juga meliputi survei pelanggan dan kunjungan industri. Di akhir kegiatan, para peserta mengikuti Panel Diskusi dan Social Business Project Plan Competition.C:\Users\Axioo\Downloads\IMG-20190721-WA0024.jpg

Saya Gery Lusiano sebagai delegasi dari Akuntansi 2017,FEB UNAIR mendapat kehormatan meraih Juara 1  Social Business Project Plan Competition ISBSP 2019. Selain itu saya juga berhasil menempuh kegiatan ini dengan baik serta dinyatakan lolos sebagai peserta dengan predikat A+ atau 4.00

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA