Management Run in Maze ( MARIMAZE ) merupakan salah satu rangkaian acara dari M-League 2018. MARIMAZE adalah acara angkatan untuk Mahasiswa Aktif Prodi S1 Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Airlangga. MARIMAZE dilaksanakan pada tanggal 17 Maret 2018 bertempat di Lapangan Parkir MM Kampus B, Universtitas Airlangga Surabaya. Kegiatan ini dimulai dari pukul 09.00 WIB sampai dengan 22.30 WIB dengan jumlah peserta 20 tim. Dimana setiap timnya terdiri dari 5 orang yang merupakan Mahasiswa Aktif dari Prodi S1 Manajemen Universitas Airlangga. Para peserta sangat antusias untuk mengikuti kegiatan ini karena berbagai permainan yang ada didalam maze memerlukan kerja sama yang baik dari sebuah tim . Kegiatan ini juga bertujuan untuk mempererat kekeluargaan yang ada diantara Mahasiswa Prodi S1 Manajemen. Namun pada hari itu ada sedikit kendala yang tak terduga yaitu hujan turun dari pukul 14.10 WIB sampai dengan 17.05 WIB. Tetapi, kami selaku panitia beserta para peserta terus semangat hingga acara selesai. Sebelum pelaksanaan Awarding untuk semua sub acara M-League 2018 kami menikmati beberapa lagu yang sangat menyenangkan dari band H-1, Distrik Two dan Native.

BERITA TERKINI

PENGUMUMAN AKADEMIK

KEGIATAN MAHASISWA

PELUANG KERJA