TAXPLORE Des 2018 FEB Unair v2

TAXPLORE 2018 merupakan acara lomba paper yang diadakan oleh Kelompok Studi Administrasi Fiskal (KOSTAF) Universitas Indonesia. Acara ini dilaksanakan pada tanggal 30 November-1 Desember 2018, Acara yang mengusung tema “Perpajakan di Era Ekonomi Digital” memiliki rangkaian acara berupa seminar, presentasi dan case study. Kompetisi tersebut merupakan program kerja rutin yang diselenggarakan oleh Himpunan Mahasiswa Ilmu Administrasi Fiskal Universitas Indonesia bersama Departemen Ilmu Administrasi Fiskal Universitas Indonesia,. Delegasi Universitas Airlangga yang terdiri dari Muh. Riata Dheasita Safira (Akuntansi 2016), Risandy Meda Nurjannah (Akuntansi 2016), dan Eifelin febiandira (Akuntansi 2016) masuk menjadi 10 besar finalis dalam kompetisi dari berbagai perguruan tinggi. Pada 1 Desember merupakan agenda presentasi dari berbagai delegasi yaitu, Universitas Gadjah Mada, PKN STAN, Universitas Airlangga, Telkom University, dan Universitas Sebelas Maret. Pada presentasi kali ini delegasi dari Universitas Airlangga mempresentasikan paper yang berjudul “Analisis Potensi Peningkatan Penerimaan Pajak E-Commerce Atas Penurunan Tarif PPh Final Untuk UMKM”.